Udara merupakan sumber utama lainnya untuk kehidupan di bumi. Sama hal nya dengan air, udara mengandung berbagai unsur diantaranya Oksigen, Nitrogen, Karbon Dioksida, Karbon Monoksida, Amoniak, dll. Dalam perkembangan teknologi, kegiatan industri dan manufaktur memberikan pengaruh kepada kualitas udara baik dari segi biologis maupun kimiawi. Oleh karena itu, perlu dilakukannya pemantauan terhadap kualitas udara guna meningkatkan kesadaran manusia akan kelestarian alam dan mendukung upaya pemerintah dalam menanggulangi kerusakan alam.